Harapan CollAsia International Conference 2016 dalam Cagar Budaya

administrators 26 Februari 2016 08:58:49 1481

  pipitCollAsia International Conference 2016 berlangsung di Bandung dari tanggal 17-19 Februari 2016 di Mason Pine Hotel, Kota Baru Parahyangan Bandung. Kegiatan ini sebagai rangkaian dari CollAsia Internasional Course 2016, yang mana merupakan kerjasama antara ICCROM,CHA Korea, dan Museum Geologi Bandung, Badan Geologi Kementerian ESDM RI. Serta didukung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Pariwisata, UNESCO Indonesia dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat. Konferensi fokus pada berbagi pengalaman antar peserta dalam melakukan konservasi dan penggunaan koleksi. Peserta yang hadir dari berbagai negara antara lain dari Inggris, Tunisia, Korea Selatan, Meksiko, Italia, Brazil, Bhutan, Brunei, Kamboja, Malaysia, Myanmar, Filiphina, Thailand, Nepal dan Singapura. Dalam kesempatan ini Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta menghadirkan peserta dari kelompok kerja edukator untuk ikut berperan aktif dalam konferensi tersebut. Konferensi ini sendiri selaras dengan program CollAsia, yaitu meningkatkan prfesionalitas pengelola museum, memaknai hubungan antara seni dan keilmuan, mengembangkan kemampuan, pemecahan terhadap masalah sains dan berpikir kreatif. Melalui terselenggaranya acara ini diharapkan profesionalisme museum, penggiat budaya, pekerja di bidang kearsipan, dan profesi lain yang berkecimpung di dalam bidang cagar budaya dapat meningkatkan pengetahuan dan kinerja dalam melakukan pekerjaan secara lebih profesional. (Sumber: Phytagora-edukator Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta)


Bagaimana informasi yang disediakan website ini?
   

Bagaimana informasi yang disediakan website ini?